Breaking News

Samakan Persepsi, Dua Ketua Organisasi Seprofesi Bahas Profesionalisme Wartawan

Foto: Andi Mul Makmun (Ketua IWO Soppeng) dan Alimuddin (Ketua PWI Soppeng).

Penulis : Andi Mul Makmun/Alimuddin

SOPPENG -Informasi dan komunikasi di era digital semakin gencar menerobos dunia Maya. Rekayasa kasus tak bisa lagi ditutup-tutupi. Sadar atau tidak sadar, wartawan tak bisa lepas dari teknologi digital.


Selain kemampuan menulis, dilandasi nurani, juga tak kalah pentingnya, kemampuan wartawan menggunakan teknologi digital.


Kedua ketua organisasi wartawan ini, Andi Mul Makmun (Ketua IWO Soppeng) dan Alimuddin (Ketua PWI Soppeng) bertemu di kediaman Ketua IWO tersebut, Senin, 15 Agustus 2022, bahas pentingnya wartawan menyajikan tulisan yang lebih professional. Apalagi di era digital sekarang ini.


Selain tak menabrak kode etik wartawan, UU Pers dan beberapa regulasi lainnya, wartawan dituntut penulisan yang lebih mengedepankan hati nurani. 


Pertanyaannya, apakah dengan tulisan yang disajikan dapat lebih mendorong masyarakat  berpartisipasi dalam peningkatan pembangunan, pemerintahan dan kemasyarakatan di Kabupaten Soppeng di bawah kepemimpinan Bupati Andi Kaswadi Razak dan Wakil Bupati Lutfi Halide.


Tentu mewujudkannya diperlukan menyamakan persepsi. Langkah ini dimulai dari ketuanya dulu ditindaklanjuti pertemuan pertemuan antara sesama anggota.


Pemilu dan Pilkada 2024 peran wartawan diperlukan kinerja yang pada perinsipnya, mengawal kesuksesan agenda nasional ini untuk kepentingan bangsa dan negara. Yang pada akhirnya demi kesejahteraan masyarakat, termasuk menjaga keamanan, ketertiban masyarakat.


0 Comments

© Copyright 2022 - Sulselkpk.co.id I Bersama Rakyat Perangi Korupsi